No Widgets found in the Sidebar
5 Jenis Ukuran Feed Instagram yang Terbaru di 2022

Seperti apa ukuran feed Instagram (IG)? IG merupakan media sosial yang sangat populer dengan berbagai fitur canggih di dalamnya. Ketika mengunggah konten promosi di IG, salah satu tips bisnis online, yakni memperhatikan resolusi dan rasionya. Agar konten bisa terupload secara rapi, tidak terlihat blur maupun pecah.

5 Jenis Ukuran Feed Instagram

Berikut ini ada 5 jenis ukuran untuk konten yang akan kamu upload di media sosial Instagram, yaitu:

1. Ideal

Ketika kamu menentukan ukuran feed Instagram, kamu akan memperoleh beberapa pilihan piksel di setiap rasio dari foto yang akan kamu unggah. Rasio tersebut mengacu pada lebar serta tinggi foto.

Misalnya, untuk gambar persegi mempunyai rasio perbandingan 1:1 dengan lebar serta tinggi yang sama. Kemudian, untuk rasio IG yang sesuai, jika kamu ingin mengunggah foto lanskap, yaitu 16:9.

Bagaimana untuk resolusi gambarnya? Kamu perlu menyesuaikan antara jumlah piksel atau px pada tinggi serta lebar foto. Contohnya, untuk dimensi postingan yang ingin kamu unggah, yaitu 1080×1080 piksel. Postingan IG ini dapat berbentuk lanskap, persegi, maupun vertikal.

Sementara itu, ukuran ideal untuk postingan dengan ukuran persegi adalah 1080×1080 piksel untuk rasio 1:1. Pada postingan lanskap, maka resolusinya adalah 1080×350 piksel dengan rasio 4:5.

2. 3 Kotak

Saat ini, ukuran feed Instagram 3 kotak memang cukup populer. Banyak orang, termasuk konten kreator yang menghadirkan feed dengan ukuran tersebut. Jika kamu perhatikan, hasilnya memang cenderung rapi serta menarik.

Bagi kamu yang ingin menggunakan feed IG 3 kotak, maka foto yang kamu unggah nanti harus dalam bentuk pergi. Sementara untuk resolusinya adalah 1080×1080 piksel (px).

Kemudian, ketika ingin membuat 2 kotak ke posisi samping, maka kamu bisa langsung membuat lembaran dengan ukuran lebar dan tinggi masing-masing 2160×1080 px. Kemudian, untuk 3 kotak, maka ukuran lebar dan tingginya adalah 3240×1080 px.

Karena di sini kamu ingin menghadirkan feed IG 3 kotak, maka kamu perlu berhati-hati, agar ukurannya nanti pas. Sehingga, ketika kamu unggah, maka feed milikmu tersebut akan terlihat rapi.

3. Video

Dalam mengupload konten di Instagram tentu saja bukan hanya berupa foto. Banyak orang yang juga mengupload video mereka. 

Adapun terkait ukuran video juga sama ketika kamu ingin mengunggah feed foto di Instagram. Terdapat tiga ukuran yang bisa kamu pilih, yaitu kotak, portrait, serta lanskap. Jika kamu memilih kotak, maka resolusi yang kamu gunakan adalah 1080×1080 piksel.

Kemudian, jika ingin menggunakan bentuk lanskap, maka rasionya nanti adalah 1:91:1. Sementara itu, resolusinya berada di 1080×608 piksel. 

Lalu, bagaimana jika kamu ingin mengunggah feed video dalam bentuk portrait? Resolusi  yang kamu gunakan sama dengan foto, yaitu 1080×1350 piksel. Sementara rasio perbandingan yang kamu gunakan adalah 4:5. 

4. IGTV

Fitur IGTV merupakan salah satu yang menarik dari IG. Fitur ini membuatmu bisa menonton berbagai konten dengan waktu atau durasi yang lebih panjang. 

Ukuran feed Instagram pada IGTV untuk posisi landscape mempunyai rasio 9:16. Kemudian, untuk resolusinya adalah 1080×1920 piksel. Selain itu, jika menggunakan resolusi 1920×1080 piksel, maka rasio yang kamu pilih nanti adalah 16:9.

5. IG Reels

Selain IGTV, Instagram Reels juga merupakan fitur terbaru dari Instagram. Fitur ini membuatmu bisa melihat video dengan durasi singkat, yaitu hanya 15 detik. Pada Reels, kamu bisa memasukkan berbagai efek, audio, serta tools kreatif.

Adapun untuk ukuran yang ideal adalah 1920×1080 px. Sementara rasionya adalah 9:16. Dengan begitu, konten yang kamu unggah nanti ukurannya pas dan video tidak blur.

Sudah Paham Ukuran Feed Instagram yang Tepat?

Seperti  itulah 5 jenis ukuran feed Instagram yang perlu kamu ketahui. Mulai dari ukuran yang ideal, ukuran khusus postingan 3 kotak, ukuran untuk konten video, IGTV, serta IG Reels. Kamu tinggal menyesuaikan saja dengan jenis konten yang ingin kamu upload, posisinya, dan fitur yang tersedia di Instagram.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *